Semangat Gotong Royong, Babinsa dan Warga Kertowono Kerja Bakti Normalisasi Irigasi
![]() |
Foto: tim |
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Dalam upaya menjaga kelancaran sistem irigasi dan mencegah potensi banjir saat musim hujan, Babinsa Kertowono Koramil 0821/04 Gucialit, Koptu Mustaji, bersama warga melaksanakan kegiatan kerja bakti normalisasi dan pemeliharaan saluran irigasi di Dusun Karanganyar RT 003 RW 001, Desa Kertowono, Kecamatan Gucialit, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, pada Minggu (4/5/2025).
Kegiatan tersebut difokuskan pada pembersihan saluran dari tumpukan lumpur, sampah, dan tumbuhan liar yang menyumbat aliran air. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mengantisipasi banjir, tetapi juga untuk memperlancar pengairan ke lahan pertanian warga.
Saat dikonfirmasi Koptu Mustaji menyampaikan bahwa keterlibatan Babinsa dalam kegiatan seperti ini merupakan bentuk dukungan TNI terhadap program pembangunan desa dan kesejahteraan masyarakat.
“Kerja bakti ini merupakan wujud kepedulian dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam menjaga lingkungan, khususnya infrastruktur saluran air yang sangat penting bagi kehidupan sehari-hari,” kata dia.
Sementara itu, Kepala Dusun Karanganyar, Satu Yudi, mengapresiasi peran aktif Babinsa dalam mendorong semangat gotong royong di tengah masyarakat. Ia berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara rutin guna menciptakan lingkungan yang bersih dan sistem irigasi yang berfungsi optimal.
"Kegiatan kerja bakti ini juga menjadi momentum mempererat hubungan sosial antar warga, sekaligus memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan tanggung jawab bersama dalam menjaga fasilitas umum di desa," pungkasnya. (Alf/tim).