Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Sumbersuko Dampingi Petani Serap Gabah

Foto: tim
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Babinsa Kebonsari Koramil 0821-19/Sumbersuko, Kopda Hendra Setiawan, melaksanakan pendampingan percepatan Serapan Gabah hasil panen padi di lahan milik Munir, anggota Kelompok Tani (Poktan) Kepuh Makmur II, Dusun Sarirejo 1, Desa Kebonsari, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Kamis (10/4/2025).

Pendampingan itu merupakan bagian dari peran aktif TNI melalui Babinsa dalam mendukung program Serapan Gabah guna menjamin ketersediaan pangan di tingkat petani, khususnya untuk konsumsi mandiri.

Dalam keterangannya, Kopda Hendra menyampaikan bahwa kehadirannya di tengah petani bertujuan untuk memberikan semangat dan memastikan proses serapan gabah berjalan lancar. Ia juga menegaskan pentingnya hasil panen dimanfaatkan untuk kebutuhan pangan keluarga, sehingga petani tidak selalu bergantung pada pasokan dari luar.

“Serapan gabah kali ini difokuskan untuk konsumsi mandiri. Petani didorong agar menyisihkan sebagian hasil panennya untuk kebutuhan sendiri, selain untuk dijual. Ini penting sebagai langkah antisipatif menghadapi fluktuasi harga dan ketersediaan pangan,” ujar dia.

Sementara itu, Ketua Poktan Kepuh Makmur II, Sholihin, mengapresiasi dukungan dan pendampingan yang diberikan oleh Babinsa. Menurutnya, kehadiran Babinsa tidak hanya memotivasi petani, tetapi juga memperkuat sinergi antar unsur dalam pembangunan pertanian desa.

“Kami merasa lebih semangat karena ada perhatian dari Babinsa. Dengan adanya pendampingan seperti ini, kami jadi lebih paham pentingnya mengelola hasil panen secara bijak, terutama untuk konsumsi sendiri,” katanya.

Kegiatan tersebut menjadi bagian dari upaya bersama antara petani, TNI, dan pemerintah desa untuk menjaga ketahanan pangan, sekaligus meningkatkan kesadaran petani akan pentingnya kemandirian pangan di tingkat lokal. (Alf/tim).