Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Material Selalu Tersedia, Pengerjaan Rabat Jalan TMMD ke-123 Kodim 0821/Lumajang di Desa Burno Berjalan Lancar

Foto: tim
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - TMMD ke-123, Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 yang dilaksanakan oleh Kodim 0821/Lumajang di Desa Burno, Kecamatan Senduro, terus menunjukkan progres positif. Ketersediaan material dan semen untuk pengerjaan rabat jalan selalu terjaga, memastikan kelancaran pelaksanaan proyek infrastruktur tersebut.

Komandan Satuan Setingkat Kompi (Danki SSK) TMMD ke-123, Letda Inf Iriyanto, menegaskan bahwa pasokan material dalam kondisi aman sehingga pengerjaan jalan dapat berjalan sesuai rencana.

"Kami pastikan material dan semen selalu tersedia di lokasi. Hal ini menjadi faktor penting agar proses pengerjaan rabat jalan tetap lancar dan sesuai target yang telah ditentukan," ujarnya.

Pembangunan rabat jalan ini bertujuan meningkatkan aksesibilitas warga, terutama dalam mendukung aktivitas perekonomian dan pertanian di Desa Burno. Dengan infrastruktur yang lebih baik, diharapkan kesejahteraan masyarakat semakin meningkat serta hubungan antara TNI dan rakyat semakin erat.

Selain pembangunan fisik, program TMMD ke-123 juga mencakup kegiatan sosial lainnya yang bertujuan memperkuat kemanunggalan TNI dengan masyarakat. Dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah dan warga setempat, menjadi kunci keberhasilan program ini. (Alf/tim).