Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Semangat Gotong Royong Warnai Peletakan Batu Pertama Masjid Al Falah Dusun Ngampo

Foto: tim
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Babinsa Pasrujambe Koramil 0821-17/Pasrujambe, Serda Amil Fahrudin, menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Masjid Al Falah yang berlokasi di Dusun Ngampo RT 006 RW 017, Desa Pasrujambe, Kecamatan Pasrujambe, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (5/1/2025).

Acara tersebut berlangsung khidmat dan dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, perangkat desa, serta warga setempat.

Serda Amil Fahrudin, menyampaikan apresiasi atas semangat gotong-royong masyarakat dalam mendukung pembangunan tempat ibadah tersebut. Ia juga menegaskan pentingnya masjid sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial masyarakat.

"Pembangunan masjid ini bukan hanya tentang membangun bangunan fisik, tetapi juga membangun keimanan dan kebersamaan. Saya harap masyarakat terus menjaga semangat gotong-royong hingga pembangunan ini selesai," ujar dia.

Peletakan batu pertama tersebut menandai dimulainya pembangunan Masjid Al Falah, yang direncanakan memiliki fasilitas memadai untuk menunjang berbagai kegiatan keagamaan dan sosial. Warga setempat juga antusias untuk bergotong-royong dalam proses pembangunannya, dengan harapan dapat selesai tepat waktu dan segera dimanfaatkan.

Ketua Takmir Masjid Al Falah, Muhammad Soiman, mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Babinsa dan masyarakat sekitar. Menurutnya, kehadiran Babinsa memberikan motivasi tersendiri bagi warga untuk bekerja sama menyelesaikan pembangunan masjid yang diharapkan dapat menjadi pusat kegiatan keagamaan bagi masyarakat Dusun Ngampo.

"Kami berterima kasih atas dukungan dari berbagai pihak, dan warga yang turut berpartisipasi. Dengan niat baik dan kebersamaan, semoga pembangunan Masjid Al Falah ini berjalan lancar," pungkasnya.

Pembangunan masjid tersebut merupakan bukti nyata dari semangat kebersamaan dan gotong-royong masyarakat Desa Pasrujambe dalam memperkuat kehidupan beragama dan menciptakan lingkungan yang harmonis. (Alf/tim).