Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kodim 0821/Lumajang Gelar Sosialisasi Layanan Perbankan dan Produk Pra Pensiun

Foto : tim
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Dalam rangka memberikan pemahaman mendalam mengenai layanan perbankan dan produk pra pensiun, Kodim 0821/Lumajang menggelar sosialisasi yang dihadiri oleh anggota TNI dan PNS calon pensiunan Kodim 0821 Lumajang, bertempat di Aula Raden Wijaya Makodim 0821/Lumajang, Rabu (22/1/2025).

Dalam kegiatan tersebut, peserta mendapatkan penjelasan mendetail mengenai layanan perbankan dan produk-produk yang ditawarkan oleh Bank SMBCI, mitra bayar Asabri. Sosialisasi tersebut bertujuan untuk memberikan edukasi tentang pengelolaan keuangan menjelang masa pensiun, sehingga para anggota TNI dan PNS calon pensiunan dapat mempersiapkan diri secara finansial dengan baik.

Pasipers Kodim 0821/Lumajang, Kapten Inf Bambang Mulud Diarso, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut sangat penting untuk membantu para calon pensiunan memahami manfaat layanan perbankan dalam mendukung kesejahteraan mereka di masa mendatang.

“Sosialisasi ini merupakan bentuk perhatian kami terhadap anggota yang akan memasuki masa pensiun. Dengan memahami produk perbankan dan layanan Asabri, diharapkan mereka bisa mengelola keuangan secara bijak dan memanfaatkan fasilitas yang tersedia untuk menunjang kehidupan yang lebih sejahtera setelah purna tugas,” ujar Kapten Inf Bambang.

Ia juga menambahkan bahwa kerja sama dengan Bank SMBCI sebagai mitra bayar Asabri menunjukkan komitmen Kodim 0821/Lumajang untuk memberikan layanan terbaik bagi anggota.

“Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para anggota TNI dan PNS calon pensiunan Kodim 0821 Lumajang dapat menjalani masa pensiun dengan lebih tenang dan terencana,” pungkasnya. (Alf/tim).