Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kodim 0821/Lumajang Laksanakan Apel Penyerahan Kaporlap dari KASAD

Foto: tim
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Kodim 0821/Lumajang menggelar kegiatan apel penyerahan kelengkapan perlengkapan lapangan (Kaporlap), yang diberikan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. dan secara simbolis dipimpin oleh Komandan Kodim 0821 Lumajang, Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma, bertempat di Halaman Makodim Lumajang, Selasa (31/12/2024).

Dalam sambutannya, Dandim 0821 Lumajang, Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas perhatian besar yang diberikan oleh KASAD kepada prajurit, khususnya di wilayah Lumajang.

“Penerimaan kaporlap ini merupakan kebanggaan tersendiri bagi kita semua. Ini adalah bentuk perhatian nyata dari Bapak KASAD yang telah mendukung dan memperhatikan kesejahteraan kita selama ini. Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada beliau. Saya juga berharap seluruh anggota dapat meningkatkan moril dan bekerja lebih ikhlas dalam melaksanakan tugas sehari-hari,” ungkap Dandim.

Lebih lanjut, Dandim mengajak seluruh prajurit untuk memanfaatkan kaporlap tersebut dengan baik dan penuh tanggung jawab. Ia juga menekankan pentingnya doa dan dukungan bagi Jenderal TNI Maruli Simanjuntak agar selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan dalam memimpin TNI Angkatan Darat.

“Saya mengimbau seluruh prajurit untuk senantiasa bersemangat dalam bertugas dan menjadikan penerimaan kaporlap ini sebagai motivasi tambahan. Mari kita doakan Bapak KASAD agar selalu sehat dan sukses dalam menjalankan amanahnya,” tambahnya.

Kegiatan tersebut menjadi bukti nyata perhatian pimpinan TNI AD terhadap kebutuhan prajurit di lapangan, sekaligus sebagai upaya meningkatkan profesionalisme dan kesejahteraan mereka dalam menjalankan tugas negara. Dengan adanya dukungan ini, diharapkan prajurit Kodim 0821/Lumajang dapat semakin bersemangat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan bangsa. (Alf/tim).