Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Panen Sukses di Condro, Sinergi Babinsa dan Petani Buahkan Hasil

Foto: tim
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional, Babinsa Condro Koramil 0821-08/Pasirian, Sertu Joko Pramono, melaksanakan pendampingan panen padi milik Siti Asia Rahayu, anggota Kelompok Tani Jaya Tani di Dusun Gantengan RT 001 RW 002, Desa Condro, Kecamatan Pasirian, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, pada Sabtu (26/4/2025).

Panen tersebut dilakukan di atas lahan seluas 3 hektare, dengan hasil panen mencapai 12 ton gabah. Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh Ketua Kelompok Tani Jaya Tani, Yakut, serta Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) setempat, Arif Eko Lesmono.

Dalam kesempatan itu Sertu Joko Pramono mengatakan bahwa pendampingan merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam membantu petani, sekaligus memantau perkembangan pertanian di wilayah binaannya. Menurutnya, hasil panen yang dicapai merupakan buah kerja keras petani yang didukung oleh bimbingan teknis dari PPL dan kerja sama kelompok tani yang solid.

“Kami akan terus mendampingi para petani mulai dari masa tanam hingga panen agar hasil pertanian bisa maksimal. Ini juga sebagai wujud sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mendukung ketahanan pangan nasional,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Kelompok Tani Jaya Tani, Yakut, menyampaikan apresiasi atas pendampingan yang diberikan Babinsa dan PPL selama masa tanam hingga panen.

“Dengan adanya dukungan dari Babinsa dan PPL, petani semakin semangat dan terbantu dalam mengatasi berbagai kendala di lapangan,” ucapnya.

Arif Eko Lesmono selaku PPL Desa Condro menambahkan bahwa pihaknya akan terus memberikan penyuluhan dan pendampingan teknis kepada petani agar hasil pertanian di wilayah tersebut semakin meningkat, baik dari segi kuantitas maupun kualitas.

Melalui kerja sama yang baik antara petani, Babinsa, dan PPL, diharapkan sektor pertanian di Kecamatan Pasirian dapat terus berkembang dan memberikan kontribusi nyata terhadap ketahanan pangan. (Alf/tim).