Gotong Royong Satgas TMMD dan Warga Burno: Pengecoran Gorong-Gorong Dikebut
![]() |
| Foto: tim |
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - TMMD ke-123, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) bersama warga Dusun Mlambing, Desa Burno, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, melaksanakan pengecoran gorong-gorong demi meningkatkan akses infrastruktur bagi masyarakat setempat. Senin (3/3/2025).
Sebanyak lima personel Satgas TMMD bersama warga bahu-membahu dalam proses pengecoran. Dengan semangat gotong royong, mereka berupaya mempercepat penyelesaian pembangunan demi kelancaran aktivitas warga.
Serda Supriyanto, menyampaikan bahwa pembangunan gorong-gorong ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas jalan desa serta mencegah banjir saat musim hujan.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari program TMMD yang tidak hanya bertujuan membangun infrastruktur, tetapi juga mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat. Dengan gotong royong, pekerjaan menjadi lebih ringan dan manfaatnya dapat segera dirasakan oleh masyarakat,” ujar Serda Supriyanto.
Warga setempat menyambut baik inisiatif ini, mengingat kondisi jalan yang sebelumnya kurang memadai. Dengan adanya gorong-gorong yang lebih baik, diharapkan mobilitas warga dan hasil pertanian dapat terdistribusi lebih lancar.
Program TMMD terus berlanjut dengan berbagai kegiatan pembangunan lainnya, yang diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan dan kenyamanan bagi masyarakat di pedesaan. (Alf/tim).

%20(6).jpeg)
