Monitoring Posyandu, Kolaborasi Babinsa dan Bidan Desa Kalijeruk Jaga Kesehatan Anak Sejak Dini
![]() |
Foto: tim |
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, Babinsa Kalipenggung Koramil 0821-07/Randuagung, Serda Aryanto, melaksanakan pendampingan dalam kegiatan Posyandu Balita di Dusun Kalijeruk, RT 005 RW 002, Desa Kalipenggung, Kecamatan Randuagung, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (31/1/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Serda Aryanto mendampingi Bidan Desa Kalipenggung, Meilia Dewi, A.Md.Keb., serta perawat desa dan kader Posyandu dalam memantau pertumbuhan dan kesehatan balita serta baduta yang hadir. Sebanyak 15 anak mendapatkan pemeriksaan kesehatan dan pemantauan gizi dalam upaya meningkatkan kualitas kesehatan di Dusun Kalijeruk.
Disela kegiatannya Serda Aryanto menyampaikan bahwa kehadirannya sebagai Babinsa merupakan wujud dukungan TNI dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam aspek kesehatan Balita dan Baduta bebas dari stunting.
“Kami selalu siap mendukung setiap kegiatan yang berhubungan dengan kesehatan masyarakat. Posyandu adalah sarana penting dalam memantau tumbuh kembang anak, dan kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya mengikuti kegiatan ini secara rutin,” ujar dia.
Kegiatan Posyandu yang dilaksanakan meliputi penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pemeriksaan kesehatan, serta pemberian vitamin dan imunisasi bagi balita dan baduta. Selain itu, para ibu juga mendapatkan edukasi tentang pentingnya gizi seimbang dan pola asuh yang baik bagi pertumbuhan anak.
Sementara itu, Bidan Desa Kalipenggung, Meilia Dewi, A.md.Keb., mengapresiasi kehadiran Babinsa dalam kegiatan Posyandu memberikan edukasi akan pentingnya kesehatan kepada masyarakat, serta meningkatkan kesadaran warga tentang pentingnya kesehatan ibu dan anak.
“Dengan adanya sinergi antara Babinsa, tenaga kesehatan, dan kader Posyandu, diharapkan masyarakat Desa Kalipenggung semakin aktif dalam menjaga kesehatan anak-anak mereka, sehingga dapat menciptakan generasi yang sehat dan berkualitas di masa depan,” pungkasnya. (Alf/tim).