Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Forkopimda Lumajang Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024 dengan Tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu”

Foto : tim 
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang – Untuk memperingati Hari Pahlawan 2024, Pemerintah Kabupaten Lumajang menggelar Upacara Ziarah Nasional di Alun-Alun Lumajang, Minggu (10/11/2024). Acara yang penuh khidmat ini dipimpin oleh Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, SH., M.Si., sebagai Inspektur Upacara, dan dihadiri oleh jajaran Forkopimda serta berbagai elemen masyarakat.

Mengusung tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu”, Pj. Bupati Indah Wahyuni menyampaikan bahwa tema ini memiliki pesan mendalam yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. “Teladani Pahlawanmu”, jelasnya, mengandung ajakan untuk meneladani nilai-nilai perjuangan dan pengorbanan para pahlawan dalam setiap tindakan. Sementara itu, “Cintai Negerimu” mengandung makna pengabdian yang berarti, di mana kontribusi nyata bagi kemajuan bangsa menjadi bukti kecintaan terhadap tanah air.

“Melalui tema ini, kita diajak untuk merenungkan kembali jasa para pahlawan. Setiap bentuk pengabdian yang kita lakukan seharusnya dapat memberikan sumbangsih positif bagi bangsa Indonesia,” ujar Indah Wahyuni dalam amanatnya.

Komandan Kodim 0821 Lumajang, Letkol Inf Ronny Wijaya Koesuma, yang turut mengikuti upacara, menegaskan bahwa upacara peringatan ini bukan hanya acara seremonial, tetapi juga momentum untuk kembali menghargai perjuangan para pahlawan. 

“Peringatan Hari Pahlawan adalah kesempatan bagi kita untuk merenungkan kembali pengorbanan para pahlawan yang telah berjuang untuk kemerdekaan. Semangat mereka harus tetap hidup dan menjadi inspirasi bagi generasi penerus bangsa,” kata Letkol Ronny.

Kegiatan peringatan tersebut diharapkan dapat menginspirasi seluruh masyarakat Lumajang, khususnya generasi muda, untuk menjadikan nilai-nilai kepahlawanan sebagai teladan dalam kehidupan sehari-hari. Melalui peringatan ini, Forkopimda Lumajang juga mengajak masyarakat untuk memperkuat rasa persatuan dan mempertebal cinta tanah air demi kemajuan bangsa. (Alf/tim).