Babinsa Purwosono Dampingi Sosialisasi Pelatihan Ternak Sapi, untuk Tingkatkan Kesejahteraan Peternak
Foto : tim |
SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan ekonomi masyarakat melalui sektor peternakan, Babinsa Purwosono Koramil 0821-19/Sumbersuko, Sertu Masrohim Atmajaya Putra, turut serta dalam pendampingan kegiatan Sosialisasi Pelatihan Ternak Sapi yang diselenggarakan di Balai Desa Purwosono, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, pada Jumat (15/11/2024).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh 34 orang peternak dari desa setempat, dengan tujuan memberikan pengetahuan tentang cara beternak sapi yang baik dan benar agar peternak dapat meningkatkan produktivitas ternak mereka.
Saat dikonfirmasi, Sertu Masrohim menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya TNI dalam mendukung Pemerintah melalui Dinas Peternakan dan Pertanian, untuk membantu masyarakat dalam bidang pertanian dan peternakan di wilayah.
"Sosialisasi ternak sapi ini bertujuan memberikan bimbingan kepada kelompok peternak di Desa Purwosono agar mereka dapat memahami teknik beternak sapi yang lebih efektif. Kami berharap masyarakat nantinya dapat menghasilkan sapi yang berkembang lebih cepat dan sehat, sehingga dapat meningkatkan pendapatan serta kesejahteraan mereka," ujar dia.
Pihaknya akan terus berkomitmen dalam mendukung program-program yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat, dan berharap pelatihan ini dapat diimplementasikan dengan baik oleh para peternak
Dinas Peternakan dan Pertanian Kabupaten Lumajang melalui Divisi Ketahanan Pangan, yang diwakili oleh Ega Erlangga, S.Pt. menjelaskan berbagai aspek penting dalam beternak sapi, mulai dari pemilihan bibit unggul, manajemen pakan yang baik, hingga penanganan penyakit.
"Jika peternak mampu menerapkan teknik-teknik yang diajarkan dengan baik, diharapkan ternak sapi yang mereka miliki akan lebih produktif dan bernilai ekonomis tinggi, Dengan adanya sinergi dengan sejumlah pihak dan masyarakat, diharapkan sektor peternakan di Desa Purwosono dapat berkembang lebih baik, sehingga mampu memberikan kontribusi nyata bagi perekonomian lokal,” pungkasnya. (Alf/tim).