Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Komitmen TNI di Lumajang Dampingi Program Posyandu

Foto : tim

SUARASATUNEWS.ID, Lumajang - Bati Bakti TNI Koramil 0821/06 Ranuyoso Peltu Sugeng Rahadi mendampingi giat posyandu di RT 002 RW 001 Dusun Krajan Desa Sumberpetung Kecamatan Ranuyoso Kabupaten Lumajang, Senin (10/04/2023).

Kegiatan melibatkan stakeholder terkait, semakin gencar dilakukan sebagai bentuk komitmen, selain mendukung program pemerintah, juga menjamin tumbuh kembang balita yang notabenenya sebagai generasi penerus bangsa.

Diwaktu yang sama, Peltu Sugeng juga menjelaskan, jika kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari kegiatan yang telah rutin dilakukan diwaktu sebelumnya.

Dijelaskan, posyandu merupakan kegiatan dengan memantau tumbuh kembang anak, sehingga anak terhindar dari risiko kekurangan gizi atau gizi buruk. Mendeteksi sejak dini bila terdapat kelainan pada anak, ibu hamil, dan ibu menyusui, sehingga penanganan dapat segera dilakukan. 

"Memberikan imunisasi lengkap," ucap Peltu Sugeng.

Selebihnya, diimbau kepada warga binaanya agar rutin mengikuti program pemerintah secara rutin. Sebab kata dia, aktif ikut posyandu, merupakan dukungan tersendiri dari diri orang tua untuk tumbuh kembang buah hatinya. (tim).